Saturday, May 19, 2018

Planetarium Jakarta

Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan ya bunda semua. Semoga kita diberikan kekuatan untuk menjalankannya dan mendapatkan pahala dari Allah SWT. Sempet vakum curhat disini untuk beberapa lama, akhirnya ketemu wangsit buat nulis lagi. Semoga istiqomah ya bund.

Beberapa minggu yang lalu Mas Dzaky tiba-tiba ngajakin ke Planetarium. Katanya sih tertarik karena denger cerita dari Bu Guru. Lanjutlah bunda cari-cari info jadwal penayangan filmnya. Pengalaman beberapa tahun yang lalu, datang di waktu yang kurang tepat yang bikin kita harus nunggu lama pake banget.huhuhu

Berbekal info dari dunia maya, langsung deh kita putuskan buat berangkat dari rumah jam 9an. Berangkat dari rumah naik motor ke stasiun Cakung, lanjut naik KRL jurusan Jakartakota. Turun di Stasiun Cikini, dan kita makan dulu dong, karena menurut info yang bunda baca, jadwal penayangannya adalah jam 10.00, 11.00, 13.00 dan 14.00. Cocoklah kita mau nonton yang jam 13.00 aja rencananya. Selesai makan, kita lanjut naik bajaj, sebenarnya kalo menurut google map jarak ke Planetarium dari Stasiun Cikini sekitar 3km, lumayan juga kan kalo jalan kaki. Sampai disana agak kecewa. Cerita masa lalu terulang. Emang nasib ya, ternyata jadwal pertunjukan itu cuma 3 kali untuk weekend yaitu pukul 09.00, 12.00 dan 15.00. Ya Ampun bund, itu jadwal tahun berapa sih yang dilihat. Sampai sana jam 12 kurang dan loket pertunjukan sudah ditutup. Dan antrian untuk pertunjukan jam 15.00 udah mengular. jadi, kalo bunda berniat mengajak anak-anak buat nonton di Planetarium, jangan harap seenak dan segampang kalo mau nonton di bioskop.

Bunda harus antri minimal 1 jam sebelum film dimulai dan setiap 1 orang hanya boleh beli maksimal 4 tiket. Kalo bawa anggota keluarga lebih dari 4 berarti yang antri juga harus lebih dari 1 orang. Oia, kata abinya anak-anak sewaktu antri itu, petugas sudah membagikan kertas antrian buat sekalian menghitung antriannya sampai mana. Karena kapasitas ruangannya cuma 300 seat.

Daripada anak-anak bosen, bunda bisa ajak anak-anak ke Perpustakaan Umum yang gedungnya sebelahan sama Planetarium. Beberapa kali lihat reviu soal perpus ini yang katanya oke banget buat anak-anak. Ternyata enggak salah. nyaman banget tempatnya, ada tempat bermain dan membaca yang luas dan nyaman. Buku dan mainan yang disediakan juga lumayan banget. Lumayanlah ya, anak-anak senang, bundanya ikut ngadem.

Alhamdulillah, abi berhasil dapat tiketnya dan kita nonton yang jam 3. Lama pertunjukan lebih kurang 1 jam. Kita diajak untuk berpetualang dari terbit matahari hingga matahari tenggelam. Tak lupa kita juga diajak menikmati sensasi berpetualang ke luar angkasa, belajar banyak nama gugusan bintang, planet dan galaksi.

Seru dan cocok banget buat anak-anak yang punya rasa ingin tahu yang tinggi serta menjadikan kita lebih mengenal kebesaran Allah SWT yang telah menciptakan alam semesta beserta isinya. Selain itu, memberikan kita kesadaran seberapapun hebatnya kita, kita tak lebih dari butiran debu di bumi jika dibandingkan dengan ciptaan Allah Yang Maha Besar.

2 comments:

  1. Asyik ya Bund, yang enggak asyik antriannya...hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener antrinya nggak banget. Harusnya bisa dibuat sitem yang lebih efisien.hehe

      Delete