Wednesday, July 3, 2013

SIM Pertamaku

Akhir tahun pelajaran kelas X, aku dan dua teman lainnya Dodi dan Ami diikutkan Lomba Cerdas Cermat (LCC) Tertib Lalu Lintas oleh sekolah kami. Awalnya bingung juga ya, ini cerdas cermat apa sih. Biasanya kan yang dicerdas-cermati itu mata pelajaran standar sekolah gitu kan, seperti kimia, fisika, matematika, dan lain-lain. Eh la ini kok peraturan berlalu lintas. Tapi karena sudah diberi kepercayaan, kamipun berusaha sebaik mungkin mengikuti lomba ini.

Materi yang diperlombakan adalah peraturan lalu lintas tahun 14 tahun 1992 tentang lalu lintas dan angkutan jalan beserta peraturan turunan lainnya. Ini peraturan lama, sebelum ada perubahan peraturan lalu lintas yang terbaru. Karena masih bingung aku tanya-tanya aja sama omku yang polisi. Tanya tentang peraturan lalu lintas dan pinjam bukunya. Langsung tuh omku semangat banget kasih aku buku peraturan lalu lintas yang seabrek dan buku-buku tentang lalu lintas lainnya.

Banyak ternyata yang harus dipelajari, seperti marka jalan, rambu-rambu lalu lintas, tentang SIM A, B, C bahkan D dan banyak lagi pokoknya. Banyak hal membuka wawasanku, seperti dulu aku berpikir bahwa untuk memperoleh SIM C harus berusia 17 tahun. Ternyata kalo di Undang-Undang tersebut usia diperbolehkan memiliki SIM C adalah 16 tahun. Aku jadi mengerti banyak tentang marka jalan dan rambu-rambu lalu lintas. Pengalaman yang menarik.

Sampai di tempat LCC, kami bertemu banyak teman dari SMA lain. Waktu itu lombanya baru tingkat Polres Pekalongan. Tak disangka kami menang. Alhamdulillah. Seneng dong pulang bawa piala, helm dan yang oke  lagi kami dapet SIM C baru gratis tis tissss... Lumayan banget ya. Enggak menyangka banget kalo hadiahnya itu SIM C.Itulah SIM C pertamaku. Seneng banget rasanya bisa dapet SIM C tanpa bayar, tanpa tes, tanpa ribet hehehe... :D

Beberapa hari kemudian, kami diminta dateng ke polres untuk proses pembuatan SIM C itu. Kami pikir bakal ada beberapa proses yang ribet, tapi ternyata kami dateng, ga lama antri kami dipanggil dan diminta foto, nunggu beberapa saat dan udah jadi deh tuh SIM C kami.. Huaaa senengnya ^^ Aku sih berharap proses untuk orang lainpun semudah proses yang kami jalani. amin^^

Lomba berlanjut dari tingkat Polwil sampai akhirnya kami maju di tingkat Polda Jawa Tengah dan menang dengan sebuah adegan dramatis menurutku. Di detik-detik terakhir ada pertanyaan terakhir yang menurutku agak nyeleneh, begini pertanyaannya...

MC Polisi : Apa manfaat dari konvoi sepeda motor di jalan saat kelulusan sekolah?

Kalo kami jawab salah maka nilai kami akan dikurangi dan kami menjadi juara 3. Jika semua tidak menjawab, dan tetap mempertahankan nilai masing-masing maka regu kami akan menjadi juara 2 dan jika kami menjawab dengan benar, maka kami akan menjadi juara pertama. Suasana hening beberapa saat. Dalam benakku, emang ada manfaatnya apa ya konvoi kayak gitu. Pasti enggak ada manfaatnya kan?

Sebagai juru bicara regu, aku langsung pencet bell dan menjawab, "Tidaaak ada manfaatnya"... Dag dig dug menunggu sang MC polisi membenarkan jawaban kami, "yaaakkk betuull, jawabannya tidak ada manfaatnya.." Dan begitulah cerita kami hingga kami menjadi juara pertama LCC tertib lalu lintas tingkat Polda Jawa Tengah. Pengalaman yang seru bukan, dapet banyak pengetahuan baru, pengalaman baru dan SIM C baru tentunya, hehe.

Sebenarnya cerita ini mau aku ikutkan giveawaynya mbak Hana, berhubung telat ya tetep aku posting deh buat nambah-nambah cerita ^^.. Hahaha



14 comments:

  1. wkwkwk... pertanyaan menjebak itu yaa.... padahal jawabannya sederhana aja, tidak ada manfaatnya.....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya emang.. kita aja pas jawab itu ya setengah yakin setangah ragu.. Bener ga sih? kok cerdas cermat pertanyaannya gini.. hihihi

      Delete
  2. heii,,kemana aja kamuuu,,kog oflen,, jangan2 udah mulai ga makan siang nih???

    ReplyDelete
    Replies
    1. wakakak.. kamu yg offline taauuuukkk.. tadi aku mau tgalkin km ma mbak anna ga ada yg online.. Hiks :(

      Delete
  3. heheh lumayan dpt SIM C gratis, ya. Untung gak terjebak sm pertanyaannya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Alhamdulillah banget... Bener banget tuh untung enggak terjebak begitu ajah sama pertanyaan gampang banget ini.. hihihi

      Delete
  4. keberuntungan berpihak pada bunda dzaki bsa dapat sim c gratis

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah.. segala sesuatu memang harus disyukuri.. ^^

      Delete
  5. pertanyaan keberanian ya hehehe tapi berbuah bagus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya.. Ambil resiko kadang bisa membuahkan hasil yang luar biasa ^^

      Delete
  6. deg-degan juga bacanya Tik
    aku pikir jawabannya apaa gitu. wehehehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha.. Nyeleneh banget kan pertanyaannya?? Suasananya juga sangat mencengangkan saat itu ^^

      Delete
  7. Bisnis lokal yang paling BOOMING:
    Terbukti, hanya dlm waktu 174 hari, member telah lebih dari 377.158 orang

    http://indoboclub.com/?ref=zkr2

    Dahsyat!!
    - Mari Meringankan Beban Orang tua Sediri
    - INI GRATIS ~~~~~~~~~~~~~~
    - Jika Anda Seorang Pelajar Saat Nya mencari Uang Sendiri
    - Mempunyai 2 sistem utama: Plan GRATIS & Plan INVESTASI
    - Withdrawal bisa ke PM, Bank Lokal, dan Pulsa
    - Web semakin AMAN dengan HTTPS/SSL 256 bit
    - Komunikasi langsung dgn Admin via SMS/Call/FB
    - Invest minimal $0.5 via PM, EgoPay, Payza, & Bank Lokal
    - Profit 2% x 100 hari + Profit extra
    - Compound minimal $0.5
    - WD INSTANT ke PM minimal $0.02 (cuma butuh waktu 3 detik)
    - WD ke Bank Lokal minimal $20 (kurs $1 = Rp 9.700)
    - WD dgn Pulsa HP dengan harga dibawah standar pasar
    - Tersedia fitur IBC MOBILE, website versi HP
    - Jika Ingin Lebih Jelass Lagi Kunjungi web saya Di
    http://kesuksesantergantunganda.blogspot.com/
    - Terima Kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haduhhhh ini aku lg ngomongin SIM kok malah komennya bisnis, puanjang kali lebar pula...

      Hehehe salam kenal semoga sukses ya bisnisnya ^^

      Delete